Tempat Wisata Terindah di India
Ketika mendengar nama India, kamu mungkin akan langsung teringat dengan Bollywood-nya yang kesohor. Industri perfilman di India memang memiliki skala besar yang menarik peminat dari berbagai belahan dunia. Tapi tahukah kamu kalau wisata India juga merupakan bagian terbaik dari negara tersebut?
India adalah negara yang memiliki keberagaman luar biasa. Tidak hanya makanan, tradisi dan agama, bentang alamnya juga terbilang variatif. Untuk kamu yang berencana datang ke India namun bingung memilih objek wisata di India apa saja yang layak masuk daftar kunjungan
Taj Mahal, Agra
Rasanya akan sulit membicarakan tentang keindahan India tanpa menyebut karya seninya yang paling ikonik: Taj Mahal. Kaisar Mughal Shah Jahan membangun mausoleum berbahan marmer ini pada tahun 1600-an sebagai wujud cinta abadinya untuk istri ketiganya: Mumtaz Mahal. Taj Mahal juga menjadi lokasi pemakaman mereka berdua.
Memiliki fasad makam yang megah berwarna putih gading, Taj Mahal sekarang menjadi salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO. Setiap tahunnya, ada lebih dari 8 juta pengunjung yang datang ke tempat ini.
Jaipur, Rajasthan
Jaipur, ibu kota gurun Rajasthan dikenal sebagai “Kota Pink” karena dinding benteng dan istananya yang didominasi oleh warna merah muda –meskipun tidak semuanya begitu. Kisah di balik penggunaan warna ini juga terbilang unik.
Pada tahun 1876, Maharaja Ram Singh dari Jaipur memerintahkan kota agar diwarnai dengan warna merah muda. Hal ini dilakukan dalam rangka persiapan kunjungan Pangeran Albert dan Ratu Victoria pada tahun 1876. Warna merah muda sendiri dipercaya sebagai warna yang melambangkan keramahtamahan. Warga setempat kemudian meneruskan tradisi tersebut.
Jika datang ke Jaipur, kamu tidak boleh melewatkan Benteng Amber di puncak bukit yang berasal dari abad ke-16, Istana Kota atau Hawa Mahal yang dibuat dari batu pasir merah (dikenal juga dengan sebutan Istana Angin) yang tembok tingginya dipenuhi jendela. Jendela-jendela ini memungkinkan para wanita kerajaan untuk melihat jalanan tanpa harus terlihat oleh orang lain yang berada di bawahnya.
Chand Baori, Abhaneri
Desa Abhaneri berada di luar Jaipur. Tempat ini terbilang sebagai hidden gems karena biasanya tidak masuk ke dalam kunjungan para wisatawan. Yang menarik dari tempat ini adalah rumah Chand Baori yang berusia 1.200 tahun. Chand Baori sendiri adalah sebuah sumur bertingkat empat yang memiliki 13 lantai dengan 3.400 anak tangga bertingkat simetris yang sangat indah dari segi visual.
Sebelum adanya irigasi, sumur tangga kerap dibangun di daerah kering di India. Tujuannya adalah untuk menyediakan pasokan air bagi penduduk setempat sepanjang tahun.
Jodhpur, Rajasthan
Jika Jaipur dikenal sebagai “Kota Pink”, maka Jodhpur di Rajasthan adalah “Kota Biru”. Jodhpur merupakan salah satu kota paling Instagramable di India. Bagian tertua dari kota ini adalah kumpulan bangunan dengan nuansa biru terang yang berbaris di sepanjang jalan sempit dari abad pertengahan. Jalan ini bermuara pada pasar dan alun-alun umum.
Untuk bisa melihat semua pemandangan ini, kamu bisa naik 400 kaki di atas kota menuju Benteng Mehrangarh yang dibangun pada tahun 1459. Benteng Mehrangarh sendiri dibangun dalam waktu yang sangat lama (lebih dari 500 tahun). Tak heran kalau di dalamnya ada berbagai gaya arsitektur.
Nubra Valley, Ladakh
Penduduk non-lokal perlu izin dan pemandu yang berpengetahuan untuk sampai ke Lembah gurun yang dingin ini. Nubra Valley sendiri berada di daerah terpencil di Ladakh. Meski terpencil, kamu akan dibuat terpesona dengan daerah yang berada 10.000 kaki di atas permukaan laut ini.
Lanskap Nubra terlihat menyerupai bulan karena curah hujan yang sangat sedikit –bahkan kadang tidak ada sama sekali. Meski begitu, pengalaman berkendara dengan unta di jalanan yang membelah lembah akan menjadi pengalaman yang tidak terlupakan.
Dal Lake, Kashmir
Danau Dal atau Dal Lake dijuluki sebagai Permata Mahkota Kashmir. Di danau ini, kamu bisa melihat kehidupan hiruk pikuk penduduk setempat yang berlayar di sepanjang perairan dengan menggunakan shikara kayu tradisional (mirip dengan kano). Banyak penduduk menggunakan transportasi ini untuk berbagai kebutuhan. Salah satunya membuat pasar terapung yang menjajakan buah, sayuran hingga bunga yang baru dipetik.
Bangunan terkenal lain yang ada di kawasan ini adalah Shalimar Bagh yang berada di tepi danau. Bangunan ini kerap dipuji sebagai taman Mughal terbaik di seluruh India.
Leave a Reply